Senin, 20 Agustus 2007

Trik Promosi di Situs Iklan Baris Gratis

Trik Promosi di Situs Iklan Baris Gratis

#). Iklan Anda yang terpasang di situs iklan baris gratis biasanya hanya akan bertahan selama 3 bulan atau kurang. Sayangnya, hanya dalam beberapa hari atau bahkan beberapa jam saja iklan Anda sudah akan terus tergeser kebawah dan berada pada urutan atau bahkan halaman yang "kesekian", sehingga iklan Anda menjadi tidak lagi terlihat dihalaman utama/depan.

Karena itu sebaiknya pasanglah iklan secara berkala, misalnya 3 - 6 hari sekali dan masa berlakunya iklan anda juga dalam kurun waktu tersebut. Karena jika anda memasang iklan yang sama sementara iklan anda yang sebelumnya juga masih ada di situs tersebut, anda akan di anggap melakukan SPAM atau bertindak curang sehingga jika ketahuan biasanya akan di tolak dan keanngotaan anda di situs iklan baris tersebut akan di banned.

#). Jika anda memasang iklan yang sama secara berulang-ulang jangan menggunakan judul iklan yang sama. Gunakan judul dan isi yang bervariasi meski pada dasarnya mengiklankan produk atau jasa yang sama. Serta buatlah judul iklan yang semenarik mungkin tapi jangan gunakan judul yang boombastis atau tidak masuk akal.

#). Judul merupakan hal terpenting dari iklan anda. Judul iklan harus di buat semenarik mungkin agar orang mau melirik dan membaca iklan anda. Fakta membuktikan bahwa 70% kesuksesan iklan anda apakah menarik minat seseorang atau tidak sangatlah tergantung dari judul iklan yang anda gunakan. Jika judul iklan anda payah maka orang pun tidak akan melihat apalagi membaca iklan anda.

#). Isi iklan anda harus focus menjelaskan penawaran anda. Jelaskan secara ringkas dan jelas serta gunakan bahasa yang mudah di mengerti.

oleh : Joko Setiawan
http://ecerdas.com/?id=xtraincome

0 komentar: